21 April 2014

Kartini-Kartini Yang Menggemaskan

Ibu kita Kartini putri sejati
putri Indonesia harum namanya
Ibu kita Kartini pendekar Bangsa
pendekar kaumnya untuk merdeka
Wahai ibu kita Kartini putri yang mulia
Sungguh besar cita-citanya bagi Indonesia



Begitulah terdengar anak-anak usia dini bernyanyi dengan gembiranya diiringi musik drumband mereka dengan asuhan ibu guru Ulfa, seorang wali kelas B1 TK Kartini desa Siliragung wilayah Banyuwangi bagian selatan.

Sambil menunggu datangnya kereta senja sebutan sebuah kendaraan kereta odong-odong bagi Falentino, Peo dan Bima serta teman seusianya. Hari ini Senin 21 April 2014 mereka kelihatan bersuka ria, selain berhias layaknya seorang Kartini bagi anak perempuan, memakai blankon busana adat Jawa untuk anak laki-laki, mereka berjalan-jalan keliling Siliragung Pesanggaran naik kereta.

Begitulah guru-guru sekolah  TK ...yang tidak pernah habis ide dan kreatifnya untuk menanamkan rasa kebangsaan pada muridnya. Ada saja acara yang dibuatnya.

Nana Ono


Artikel Terkait

Home